Tuesday, October 11, 2016

Piknik cantik dikebun, tanpa kehujanan, ditengah kota Bandung @Le Delice

Berangkat ke Bandung karena ada undangan, pk. 6 pagi sudah berangkat karena takut macet. Alhamdulillah perjalanan cukup lancar sehingga ketika sampai didaerah Buah Batu, waktu menunjukkan pk. 9. Sebelum ke undangan, enaknya istirahat dulu sambil mencari minuman hangat dan merapihkan baju dan riasan. Suami saya menelusuri jalan diperumahan daerah Lengkong. Putar puter sambil mengingat sesuatu, akhirnya dia berhenti disebuah cafe cantik bernama Le Delice, cafe & Bakery, Jl. Guntur No. 22.



Sepertinya kami pengunjung pertama disini. Kami parkir disamping sebuah kebun cantik, berpagar putih, halaman rumput hijau yang segar, bunga warna warni, tanaman rambat, sangkar burung dimana-mana dan kolam air mancur yang gemericik. Kami memilih duduk dihalaman kebun cantik tsb. Tapi ternyata setelah kami duduk, saya baru sadar bahwa semua itu adalah palsu. Bunga, tanaman bahkan rumputnya adalah artificial terbuat dari plastik. Tapi tidak masalah, semua cantik, indah dipandang mata.





Bangunan cafe ini berwarna putih, baik interior maupun furniturenya juga didominasi warna putih. Tulisan “Welcome” menggantung dipintu gerbang kebun yang berbentuk tanaman rambat. Kalau mau ngopi cantik sambil foto-foto disinilah tempatnya. Banyak tersedia spot foto cantik disini, termasuk sebuah spot foto andalan yaitu piknik dikebun, lengkap dengan keranjang bekal, topi dan sepeda.


Kami hanya memesan minuman hot dan iced chocolate saja. Penampilan iced chocolate cukup unik yaitu hadir dalam gelas bening, dimana cokelat kental masih mengendap dibawah dan susu putih diatasnya, perlu diaduk dulu sebelum diminum. Sedangkan hot chocolate disajikan dalam cangkir putih berhiaskan latte art. Minuman ini enak, citarasa cokelat cukup pekat walaupun hot chocolate kurang panas menurut selera kami.

Ketika kami hendak merapihkan riasan di toilet, kami menuju ruang dalam dan melihat bahwa bangunan cafe ini cukup besar dan ruang makan cukup luas. Terbagi menjadi 3 area yaitu halaman depan, ruang dalam dan halaman belakang. Cafe ini cocok untuk menyelenggarakan berbagai event, terutama party event, karena bisa menampung banyak tamu.




Sesuai namanya yaitu Le Delice, cafe & Bakery, disini ada sebuah bakery yang menyediakan aneka cake slice, roti dan whole cake dengan dekorasi yang bisa dipesan sesuai dengan tema yang diinginkan. Karena keadaan perut kenyang, hendak ke undangan dan waktu pulang menuju Jakarta pun masih lama, maka kami tidak membeli makanan disini.

Tapi saya sempat melihat didalam buku menu bahwa harga makanan disini sangat terjangkau. Rata-rata harga makanan dibawah Rp 40.000 dan hanya 3 menu yang harganya Rp 50.000 yaitu sop buntut, beef steak dan chicken cordon bleu. Sedangkan harga minuman dan dessert dibawah Rp 30.000. Menu yang disajikan disini terdiri dari menu breakfast karena cafe ini sudah buka sejak pk. 7 pagi, lalu menu soup dan salad, main course, steak dan pasta, lightmeal, dessert, ice cream, minuman jus, sparkling, teh, kopi dan milkshake.

Nah dimana lagi bisa makan minum cantik sambil foto-foto dan piknik dikebun, tanpa kehujanan, ditengah kota Bandung, tanpa polusi karena cafe ini terletak didaerah perumahan.

No comments: