Friday, March 17, 2017

Satu lagi tempat yang menyajikan menu fish&chips @Fish&Chips House (**)

Semenjak didirikannya Fish Streat, menu fish&chips yang terbuat dari ikan dory menjadi booming. Antrian mengular di semua cabang Fish Streat. Keistimewaannya adalah menu di Fish Streat mirip dengan menu di Fish&Co versi harga kaki lima tapi kualitas bintang lima. Saya lihat banyak kedai-kedai baru bermuncul mengekor kesuksesan Fish Streat, misalnya Fish Bomber Seafood Cafe, Jl. Tebet Raya No. 145, atau Fish Republic, Jl. Ir H. Juanda No.55, Ciputat. Ada satu lagi cafe yang menyajikan menu fish&chips yaitu Fish&Chips House, Jl. Wijaya I No. 22, Kebayoran Baru. Seingat saya dulu pernah makan ditempat ini tapi namanya Umabo yang menyajikan menu fast food dan sekarang telah pindah ke Setiabudi One.


Setiap kali saya melewati Fish&Chips House ini, cafe terlihat sepi. Begitu pula saat kami datang hari Minggu siang yang lalu, hanya kami satu-satunya pengunjung yang datang. Padahal interior cafe ini cukup elegan. Cafe tampak depan memiliki dinding dan pintu kaca, bangunannya berwarna putih bertuliskan Fish&Chips House, Bistro & Patisserie.




Begitu pula ruang dalamnya, didominasi warna putih, baik dinding, meja dan kursinya, dengan kombinasi sofa hitam, lampu gantung hitam dan 2 buah cermin besar menghiasi dinding sisi sebelah kanan, sehingga ruang makan yang tidak begitu luas terlihat lebih  lapang. Meja kasirnya memiliki latar belakang rak putih dengan hiasan keramik, disampingnya ada lemari pendingin tempat mendisplay pudding dan snack.


Selain fish&chips, daftar menunya memiliki varian lain yaitu burger, chicken cordon bleu & schnitzel, grill salmon dan dori, lalu ada 4 jenis gorengan tepung yaitu dori, cumi, udang dan kepiting soka, dengan berbagai macam pilihan saus, bisa disajikan 1 paket bersama nasi atau ala carte, serta menu nasi goreng, pasta, salad, sup dan mie baso.


Tersedia 5 signature beverages yaitu blackforrest, tiramisu hazelnut, mango passion fruit, mango peach dan mango honey citron, selain itu masih ada pilihan minuman lain seperti ice blended, smootie, fruity ice tea, hot tea dan coffe.



Rupanya yang dimaksud dengan Patisserie adalah daftar menu tersendiri dari Three house Patisserie yaitu pannacotta, pastel tutup, macaroni schotel, jelly, mochi ice cream dan fruti salad, yang displaynya berada didalam lemari pendingin tsb.

Tak afdol rasanya bila datang ke rumah fish&chips tanpa memesan menu unggulannya, sehingga saya memesan fish&chips ukuran small, suami memesan nasi salmon balado, minuman peach tea dan pannacotta mango sebagai desertnya.

Ketika koki menyiapkan pesanan kami, tercium aroma gorengan sampai kemeja kami. Dapurnya memang ada dibelakang, tidak terlihat, tapi sebaiknya ventilasi atau buangan asap dapur harus diperbaiki agar aroma masakan tidak sampai ke ruang makan yang tertutup dan ber AC.


Fish&chips telah disajikan dihadapan kami, ikan dori berselimut tepung disajikan bersama kentang goreng, coleslaw, saus tartar, saus tomat dan sambal. Ketika dimakan gorengan tepungnya renyah sekali, dorinya lembut, perbandingan ketebalan tepung dengan dori cukup seimbang, rasanya semakin sempurna ketika dicocol saus tartar dan coleslaw yang segar dan renyah.


Kemudian salmon balado adalah sepotong salmon panggang yang tertutup sambal balado, disajikan bersama nasi dan lettuce saus balado. Ketika kucicipi, sambal balado memang terasa pedas, tingkat kematangan salmon pas, citarasa salmon baik dan enak.


Sebagai penutup adalah pannacotta mango yaitu semacam puding yang terbuat dari cream yang dimasak bersama gelatine, warnanya putih, disajikan dalam wadah bening, diatasnya dilapisi jelly dan potongan mangga.

Harga makanan termahal disini adalah fish&chips ukuran large atau 130gr yaitu Rp 85.000, sedangkan pesanan saya ukurannya small atau 100gr seharga 65.000, salmon balado Rp 82.500, peach tea dan pannacotta @Rp 26.000, belum termasuk tax dan service.

Saya hanya heran, kenapa cafe ini tidak terlalu ramai, padahal tempatnya bagus, makanannya enak, harganya standard, tempatnya strategis tapi memang agak nyempil dan kurang jelas terlihat. 

No comments: