Friday, September 28, 2018

Menyantap bakwan legendaris di Bakwan Pabean Surabaya (***)


Semangkok bakso bakwan memang paling pas disantap bila tubuh sedang menderita flu. Setiap hari Jumat adalah jadwal Mamah dan saya untuk senam Oestoporosis di RS. Suyoto. Pulang senam, rasa lapar mendera kami. Ingin rasanya makan sajian panas berkuah untuk mengusir flu ditubuh. Saya pun teringat akan sebuah rumah makan yang sudah lama berdiri di kawasan Panglima Polim, disebelah ACE Hardware, bernama Bakwan Pabean Surabaya, tepatnya di Jl. Panglima Polim Raya no. 75B. Rumah makan ini tergolong legendaris dan ketika masuk pun interiornya masih belum berubah, masih gaya jadul khas Chinese.


Menu khasnya memang Bakso Bakwan tapi selain itu masih banyak menu lain masakan Chinese food seperti mie/bihun/kwetiau, nasi tim, nasi goreng, capcai, fu yung hai, ayam goreng mentega/asam manis dll. Kami tetap pada pendirian yaitu memesan bakwan campur. Tak lupa kami juga pesan bungkus untuk oleh-oleh keluarga dirumah.



Bakwan campur ini berisi 1 bakwan tim udang goreng, 1 siomay goreng, 1 tahu isi goreng, 1 bakso halus dan 1 bakso urat. Kuahnya bening bertabur bawang goreng dan daun bawang. Ketika dimakan memang mantap, kuahnya segar dan gurih, bakwannya kenyal dan empuk, dominan rasa daging/udang, memang juara.

Minumannya kami mendapat teh tawar hangat gratis. Tapi kalau mau pesan minuman, banyak pilihannya dari aneka jus sampai aneka es campur, teler, kelapa muda, cincau, rumput laut, lidah buaya, jeruk, dll.

Untuk harga makanannya, setingkat lebih mahal dari Bakso Bakwan Malang Cak Su Kumis dan pembayaran harus cash, belum ada sentuhan tekhnologi perbankan.

No comments: